Ads 468x60px

  • BAKSOS IKA SMUDAMA 2015

    Pada kesempatan kali ini kami dai redaksi Apa Kabar SMUDAMA? akan melaporkan kegiatan Baksos IKA SMUDAMA Kembali Untuk Berbagi Jilid 2. Kegiatan ini dilaksanakan pada 24-27 Desember 2015, di SMAN 2 Tinggimoncong......

  • CESS VI

    "Take an action, Get the champion!" Seperti biasa, Smudama menjalankan sebuah event besar setiap dua tahun sekali yakni Competition of English and Science Smudama atau biasa disingkat CESS VI......

  • PORSENI 2015

    redaksi AKS akan membahas mengenai PORSENI 2015 yang telah dilaksanakan pada tanggal 19 Desember sampai 22 Desember 2015. PORSENI atau Pekan Olahraga dan Seni itu sendiri merupakan kegiatan tahunan yang dilaksanakan pada akhir semester ganjil....(UNM)...

Friday, March 4, 2016

Bedah SKL (Standar Kompetensi Lulusan) 2016

Assalamualaikum wr. wb.

Apa kabar smudamers? Kali ini redaksi Apa Kabar Smudama akan memberikan info mengenai kegiatan yang baru baru ini telah dilaksanakan. Menjelang Ujian Nasional (UN), para siswa-siswi SMAN 2 Tinggimoncong khususnya kelas XII, mengadakan bedah SKL (Standar Kompetensi Lulusan).


Bedah SKL merupakan kegiatan tahunan Smudama. Bedah SKL tahun ini dimulai pada tanggal 22 Februari 2016 dan berakhir pada tanggal 3 Maret 2016. Kegiatan ini sendiri berfungsi untuk mempelajari kembali pelajaran dari kelas X hingga kelas XII guna persiapan mengikuti Ujian Nasinonal. Selama bedah SKL berlangsung, siswa-siswi Smudama memberikan dan mempelajari materi-materi yang akan dihadapi di UN sesuai dengan bidangnya, yaitu IPA, seperti Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia, Fisika, Biologi, Kimia, dan Matematika. Bedah SKL juga dapat dijadikan sebagai ajang untuk melatih kemampuan berbicara dan mengajar di depan orang banyak.

Sebelumnya SMAN 2 Tinggimoncong telah membagi siswanya dalam membahas bidang per bidang sehingga persiapan mereka dapat lebih matang dibandingkan siswa lain yang tidak membahas SKL tersebut. Bedah SKL juga merupakan tempat untuk berbagi ilmu dan berkumpul bersama untuk belajar. Dalam proses pelaksanaannya, siswa-siswi diawasi oleh guru mata pelajaran bidang SKL masing-masing, sehingga proses bedah SKL dapat berjalan dengan lebih baik lagi



Jadi itulah info mengenai bedah SKL 2016. Semoga semua kegiatan yang dilakukan dapat bermanfaat dan siswa-siswi kelas XII Smudama dapat lulus Ujian Nasional 100% dan diterima di PTN yang diinginkan aamiin. Sekian.

Wassalamualaikum wr. wb
Komentar via Facebook
0 Komentar via Blogger

0 comments:

Post a Comment

Akan lebih baik jika Anda mencantumkan nama Anda!

Subscribe
emailDapatkan Artikel Terbaru dari kami via Email, akan langsung di kirim ke Email anda
 

Menurut Anda, Bagaimana kah Keadaan Smudama Sekarang?

Back to top

Slide Show

Slide Show berupa Foto-foto dari SMA Negeri 2 Tinggimoncong sebagai Gambaran dari Sekolah Kami