Ads 468x60px

  • BAKSOS IKA SMUDAMA 2015

    Pada kesempatan kali ini kami dai redaksi Apa Kabar SMUDAMA? akan melaporkan kegiatan Baksos IKA SMUDAMA Kembali Untuk Berbagi Jilid 2. Kegiatan ini dilaksanakan pada 24-27 Desember 2015, di SMAN 2 Tinggimoncong......

  • CESS VI

    "Take an action, Get the champion!" Seperti biasa, Smudama menjalankan sebuah event besar setiap dua tahun sekali yakni Competition of English and Science Smudama atau biasa disingkat CESS VI......

  • PORSENI 2015

    redaksi AKS akan membahas mengenai PORSENI 2015 yang telah dilaksanakan pada tanggal 19 Desember sampai 22 Desember 2015. PORSENI atau Pekan Olahraga dan Seni itu sendiri merupakan kegiatan tahunan yang dilaksanakan pada akhir semester ganjil....(UNM)...

Sunday, October 28, 2012

Perayaan Idul Adha 1433 H

Apa Kabar Smudama?

Pada tanggal 26 Oktober 2012 bertepatan dengan 10 Dzulhijjah 1433 H yaitu Hari Raya Idul Adha atau Idul Qurban. Meskipun, banyak siswa-siswi Smudama yang merayakan Idul Adha di masing-masing kampung halaman, namun beberapa siswa-siswi Smudama melaksanakan Sholat Ied tepatnya di lapangan utama bersama masyarakat sekitar.

Kemudian, dalam rangka Perayaan Idul Adha 1433 H, OSIS SMA Negeri 2 Tinggimoncong melaksanakan salah satu program kerjanya yaitu penyembelihan sapi yang kemudian akan dibagikan kepada warga sekitar.

Pada tahun ini terdapat 5 ekor sapi yang disembelih, sebanyak 4 ekor sapi merupakan swadaya dari siswa-siswi Smudama. Sedangkan, 1 ekor lainnya merupakan sumbangan dari salah satu orang tua Siswa. Penyembelihan sapi ini dilakukan didepan laboratorium Bahasa Inggris pada hari Minggu, 28 Oktober 2012. Kemudian, setelah disembelih, pemotongan serta penimbangan daging langsung dilakukan.

Sementara itu, pembagian daging qurban ini di berikan kepada 1 RK, yang meliputi 106 KK juga guru-guru kemudian sisanya untuk disantap bersama di Ruang Saji Maccini Baji oleh seluruh siswa-siswi Smudama. Pembagian kepada warga sekitar ini sendiri dilakukan oleh siswa-siswi Smudama dengan cara mendatangi rumah-rumah warga dan memberikan secara langsung.



Semoga kebaikan yang diberikan oleh siswa-siswi Smudama dapat terus ditingkatkan, sehingga tidak hanya menghasilkan siswa-siswi yang cerdas namun juga berakhlak mulia.
Komentar via Facebook
0 Komentar via Blogger

0 comments:

Post a Comment

Akan lebih baik jika Anda mencantumkan nama Anda!

Subscribe
emailDapatkan Artikel Terbaru dari kami via Email, akan langsung di kirim ke Email anda
 

Menurut Anda, Bagaimana kah Keadaan Smudama Sekarang?

Back to top

Slide Show

Slide Show berupa Foto-foto dari SMA Negeri 2 Tinggimoncong sebagai Gambaran dari Sekolah Kami